Langsung ke konten utama

Penting! Cara Merawat Celana Kulot Wanita Agar Awet

Celana Kulot Wanita


Celana kulot wanita ialah kulit yang beraksen lipatan vertikal dan sempat dijadikan tren fashion era 90-an. Setelah sempat redup, item ini kembali digemari banyak perempuan karena terkesan feminim dan nyaman dipakai. Akan tetapi, banyak orang yang masih belum mengetahui cara merawat kulot plisket yang benar.

Sehingga, lipatan di celana memudar dan keindahannya berkurang. Tidak perlu khawatir karena ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk merawat celana kulot wanita mulai dari pencucian, pengeringan hingga penyimpanan. Anda bisa menerapkan cara-cara di bawah ini untuk menjaga kualitas celana.

Cara Merawat Kulot Plisket

1. Pelajari Deskripsi Label

Sebelum mencuci, sebaiknya baca label perawatannya. Periksa apakah celana bisa dicuci dengan mesin. Ada beberapa bahan tertentu yang dianjurkan tidak dicuci dengan mesin tetapi dengan tangan. Perhatikan juga teknik penyetrikaan karena tidak semua bahan bisa disetrika.

2. Celup untuk Mencuci

Kebanyakan celana plisket dicuci dengan mencelupkan ke dalam air deterjen hanya dalam beberapa detik saja. Saat dicelup, sebaiknya dikucek bagian yang kotor pelan-pelan saja. Hindari menyikat kulot karena dapat merusak lipatannya. Kemudian, angkat celana dan bentangkan. Agar semakin maksimal, sebaiknya lakukan perawatan dry clean sesekali untuk menjaga lipatan kulot.

3. Jangan Jemur Terlalu Lama

Saat menjemur kulot, pastikan bahwa celana tidak dijemur terlalu lama. Paparan sinar matahari pada celana yang terlalu lama menyebabkan kulot menyusut sehingga lipatannya pun berubah. Alangkah baiknya jika kulot dijemur di area teduh agar tidak membuat warnanya memudar.

4. Setrika dengan Hati-hati

Sebenarnya, menyetrika pleated culotte sangat tidak disarankan karena membuat lipatannya mudah rusak. Jika perlu disetrika, atur tingkat panas yang paling rendah untuk meminimalisir kerusakan pada lipatan. Setrika kulot sesuai arah lipatan untuk mempertahankan lipatan.

Jika kesusahan menyetrika, memanfaatkan paper clip atau klip kertas. Klip kertas berfungsi untuk menjaga agar lipatan tidak tumpang tindih. Atur suhu panas paling kecil lalu rapikan lipatan sesuai garis lipatannya. Sambil merapikan satu persatu, jepit bagian ujung bawah lipatan dengan jepitan kertas agar tidak bergerak. Setrika lipatan dalam satu gosokan dari atas ke bawah.

5. Gantung Celana

Untuk menyimpan kulot, pastikan celana digantung dan bukan dilipat. Menyimpan kulot dengan dilipat membuat tampak kusut dan tidak natural karena ada lipatan tambahan. Gunakan gantungan khusus dengan jepit bagian pinggang celana. Agar kulit tetap rapi saat disimpan lama, bungkus dengan plastik. Hal ini biasa diterapkan di butik-butik ternama.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk merawat celana kulot wanita agar tetap terjaga keindahannya. Celana kulot memang membutuhkan perawatan yang ekstra untuk menjaga lipatannya. Cuci plisket dengan mencelupkannya saja tanpa memeras lalu jemur dengan hanger untuk menjaga tekstur, bentuk dan warnanya.

Tampil stylish dan nyaman dengan celana kulot wanita dari Benang Jarum, pilihan sempurna untuk segala aktivitas! Dengan potongan longgar dan bahan berkualitas, celana kulot ini memberikan kebebasan bergerak sekaligus tampilan yang chic dan elegan.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tips Memilih Mesin Serbaguna Berkinerja Bagus dan Berkualitas Terbaik

Mesin atau motor penggerak adalah salah satu komponen yang membuat agar semua benda atau produk bisa bekerja. Hampir di seluruh industri membutuhkan mesin agar dapat membuat pekerjaan mereka menjadi lebih efisien, salah satunya di industri pertanian. Salah satu rekomendasi mesin serbaguna yang dapat membantu para petani dalam mempersingkat pekerjaan mereka adalah Honda GP160 . Tahukah kamu bagaimana tips memilih mesin serbaguna yang tepat agar penggunaannya awet untuk jangka panjang dan kinerjanya tetap bagus? Maka dari itu, lebih baik langsung simak ulasannya berikut ini. Tips Memilih Mesin Serbaguna Kali ini akan dijelaskan lebih lengkap tips memilih mesin serbaguna yang tepat. Pastikan kamu memperhatikan terlebih dahulu tips-tips ini sebelum membeli mesin penggerak. Berikut merupakan ulasannya. Sesuaikan dengan Tujuan Penggunaannya Hal pertama yang harus kamu perhatikan sebelum membeli mesin serbaguna adalah sesuaikan dengan tujuan penggunaannya. Perlu diketahui terlebih dahulu mesi...

Pentingnya Merawat Mata Kering: Manfaat Penggunaan Insto Dry Eyes

Mata kering bukan hanya masalah sepele, namun dapat berdampak signifikan pada kenyamanan dan kesehatan penglihatan kita. Kondisi ini dapat dipicu oleh berbagai faktor, mulai dari lingkungan hingga gaya hidup modern yang sering melibatkan penggunaan perangkat digital. Untuk menjaga kesehatan mata dan mengatasi mata kering, penting untuk merawatnya secara rutin. Dalam artikel ini, kita akan membahas pentingnya merawat mata kering dan manfaat penggunaan Insto Dry Eyes sebagai solusi yang efektif. Mengapa Mata Kering Perlu Dirawat?     Kenyamanan Sehari-hari:     Mata yang kering dapat menyebabkan rasa tidak nyaman, seperti gatal, perih, atau sensasi terbakar. Merawat mata kering membantu meningkatkan kenyamanan sehari-hari.     Penglihatan yang Jernih:     Mata yang cukup lembab mendukung penglihatan yang jernih. Kelembapan yang kurang dapat mengaburkan penglihatan dan membuat sulit untuk fokus pada tugas-tugas sehar...

Cara Menghitung Risiko Kredit Anti Rugi, Begini Caranya

  Risiko kredit mengacu pada kemungkinan kerugian yang timbul akibat kegagalan peminjam untuk membayar utang yang dimilikinya. Dalam bisnis, risiko kredit terjadi ketika perusahaan memberikan kredit kepada pihak lain, seperti pelanggan atau mitra bisnis, dan kemudian pihak tersebut tidak dapat memenuhi kewajiban pembayaran yang telah disepakati. Manajemen risiko kredit adalah praktik untuk memitigasi risiko tersebut dengan memahami kecukupan modal perusahaan dan cadangan kerugian pinjaman pada waktu tertentu. Tujuannya adalah untuk mengelola risiko kredit dengan baik agar perusahaan dapat menghindari kerugian yang signifikan dan mempertahankan kesehatan keuangan. Dalam manajemen risiko kredit, beberapa langkah yang dapat diambil antara lain: 1. Penilaian Kredit Melakukan analisis kredit yang cermat terhadap peminjam potensial sebelum memberikan kredit. Ini melibatkan penilaian terhadap kemampuan peminjam untuk membayar utang, riwayat kredit, dan faktor-faktor lain yang relevan. 2. ...